Delikjatim86.com LAMONGAN, Anggota Polsek Laren, Aiptu Safan, dan Bripda Mirza, terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan yang digagas pemerintah. Salah satunya melalui kegiatan pemanfaatan lahan pekarangan untuk menanam tanaman pangan yang bergizi, Polsek Laren, berkolaborasi dengan Pemerintah Desa, melaksanakan kegiatan gotong royong untuk merawat dan membersihkan Pekarangan Pangan Bergizi yang ada di Kecamatan Laren. (31/12/24)
Dalam kegiatan tersebut, sejumlah aktivitas dilakukan untuk memaksimalkan potensi lahan pekarangan. Para peserta gotong royong membersihkan rumput liar, memeriksa saluran air, dan memastikan sirkulasi air berjalan lancar. Selain itu, pembersihan kolam dari tumbuhan air yang mengganggu juga menjadi fokus utama. Aktivitas ini bertujuan agar lahan pekarangan yang telah dibudidayakan dapat berfungsi optimal untuk mendukung ketahanan pangan.
Selain itu, kegiatan penanaman berbagai jenis tanaman buah-buahan dan umbi-umbian juga dilakukan untuk memperkaya ragam pangan yang tersedia di pekarangan tersebut. Program Pekarangan Pangan Bergizi ini diharapkan tidak hanya meningkatkan ketahanan pangan di tingkat lokal, tetapi juga mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat setempat.
Kapolsek Laren, Iptu Witono Hariadi S.H., dalam keterangannya mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Polri terhadap program pemerintah dalam menciptakan ketahanan pangan berbasis masyarakat.
“Melalui kolaborasi ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya ketahanan pangan dan bisa memanfaatkan pekarangan mereka secara maksimal,” Ucapnya.
Pekarangan Pangan Bergizi di Kecamatan Laren, ini menjadi contoh nyata dari sinergi antara Polri, pemerintah desa, dan masyarakat. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan dapat tercipta ketahanan pangan yang lebih mandiri, sekaligus memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat setempat.
Program ini juga menjadi salah satu upaya untuk mengurangi ketergantungan pada bahan pangan yang dibeli dari luar, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
(Red)